Wakapolres Sigi Berharap Stadiun General Dapat Memberikan Pemersatu Anak Bangsa Menuju Kerukunan Umat Beragama


 Sigi, - Sabtu,  (29/10/2022) bertempat di Baruga Desa Pulu Kec. Dolo Selatan Kab. Sigi Kapolres Sigi AKBP Reja A. Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.H melalui Wakapolres Sigi Kompol Kiky Khristina, S.Sos.,M.H. menghadiri kegiatan Stadiun General Dalam Penguatan Peran dan Fungsi Tokoh Agama dalam Membangun Nilai-nilai Moderasi di Tengah Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara yang diselenggarakan oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Sigi.


Turut hadir pula Ketua FKUB Prov. Sulteng Prof. Dr. KH. Zainal Abidin, M.Ag, Kaban Kesbangpol Prov. Sulteng Dr. Fahrudin D. Yambas, S.Sos., M.Si, Bupati sigi diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra 

Andi ilham, S.Sos., M.M, Kaban Kesbang Pol Kab. Sigi Drs. Udin Jamadin, Kepala Kantor Kemenag Sigi, Yahya Y.A. Landua, Kajari Donggala diwakili Bapak Hasyim, Kabag Ops Polres Sigi AKP Ahmad Bagus Harun S.H, Kasat Intelkam Polres Sigi AKP Musa, S.Sos., M.M, Kasat Reskrim Iptu Ida Bagus Harta Grahing Wahyu, S.H.,M.Si, Danramil Dolo Kapten Inf. Abdul Hafid, Ketua FKUB Kab. Sigi Drs Ridwan M.H. Salidu, dan Kasi Bimbingan Masyarakat Kristen Kementerian Agama Kab. Sigi Pdt. Dr. Martinus, M.Th. 


Kegiatan Stadiun General Dalam Penguatan Peran dan Fungsi Tokoh Agama dalam Membangun Nilai-nilai Moderasi di Tengah Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab. Sigi diselenggarakan dalam rangka penguatan peran dan fungsi tokoh agama yang bertujuan untuk mengeneralisir pola pikir tokoh maupun pemuka agama tentang moderasi beragama sebagai upaya mencegah tumbuhnya sikap intoleransi antar pemeluk agama sehingga persatuan dan kesatuan bangsa tetap terpelihara, hidup damai dalam perbedaan.


Semntara itu Wakapolres Sigi Kompol Kiky Khristina, S.Sos.,M.H. Mengatakan sangat mendukung kegiatan yang di selenggarakan ini mengingat begitu marak perselisihan yang mengatas namakan suku, ras dan agama di harapkan dengan di laksanakannya kegiatan ini kedepan rasa toleransi antas sesama sehingga persatuan dan kesatuan bangsa tetap terpelihara, hidup damai dalam perbedaan.


Lanjut wakapolres mengatakan terkait Pilkades yang akan di selenggarakan pada tanggal 17 November mendatang diharapkan agar masyarakat dapat tetap menjaga siskamtibmas di wilayahnya masing masing demi terwujudnya Pilkades yang aman. Tutupnya. 


[Humas Polres Sigi]

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1