Bhabinkamtibmas Polsek Palolo Rutin Sambang Desa Binaannya Guna Menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas


 

SIGI, - Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak kepolisian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, serta untuk mengetahui kegiatan warga dan situasi wilayah setiap hari sehingga sekecil apapun yang terjadi di masyarakat segera diketahui.

Kegiatan Sambang ini dilaksanakan oleh seorang bhabinkamtibmas Aipda Eko Prasetyo sebagai upaya mendekatkan diri kepada masyarakat juga memberikan pesan-pesan kamtibmas diantaranya menghimbau kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspasaan guna mencegah terjadinya tindak kriminal.Rabu (07/06/2023 )

Ditambahkan, Aipda Eko Prasetyo juga minta kepada seluruh masyarakat binaannya untuk dapat selalu bersinergi dengan aparat keamanan, bila ada sesuatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya untuk segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau segera melapor ke Polsek Palolo ataupun Polres Sigi agar segera dapat diantisipasi sedini mungkin sehingga tidak sampai menimbulkan keresahan ditengah tengah masyarakat. 

( Humas Polres Sigi )

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1