Jumat Curhat Polres Sigi di Desa Maku, Kabagren Polres Optimalkan Bhabinkamtibmas


SIGI,-Jumat Curhat merupakan program yang dicanangkan oleh Kapolri dalam upaya Polri mewujudkan wadah bagi masyarakat untuk berinteraksi dengan pimpinan maupun anggota Polri pada tingkat polda, polres, hingga polsek dalam rangka menyerap keluhan, aduan, kritik, saran dan masukan masyarakat terutama terkait pelayanan polisi.

Menindaklanjuti program tersebut, kali ini Polres Sigi menggelar Jumat Curhat di Desa Maku Kec. Dolo Kab. Sigi. Jumat (01/12/2023)

Hadir dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut yakni Kabag Ren Polres Sigi AKP Yuliana Ritha, Kasat Tahti Polres Sigi Iptu Khaidir, Kasubbagbekpal Baglog Polres Sigi, AKP Warjudi, Kades Maku Bhabinkantimas Desa Maku bersama perangkat Pemerintah Desa Maku dan perwakilan tokoh adat Desa Maku.

Mewakili Kapolres Sigi, AKP Yuliana Ritha selaku Kabag Ren menerima beberapa keluhan warga Desa Maku, diantara maraknya pencurian khususnya pencurian hewan ternak, masih adanya kegiatan miras yang memicu keributan warga, dan kebisingan knalpot bogar.

Menanggapi keluhan warga, Kabag Ren Polres Sigi berharap Pemerintah Desa Maku dapat membuat terobosan dengan memberdayakan Pemdes Maku untuk bersinergi dengan mengoptimalkan peran Bhabinkamtibmas yang merupakan representasi Polri di tingkat desa sehingga dalam acara / kegiatan masyarakat dapat selalu dilibatkan untuk melakukan pengamanan dalam rangka melayani masyarakat.


(Humas Polres Sigi)
أحدث أقدم
Post ADS 1
Post ADS 1