Wakili Kapolsek, Kasubsektor Gumbasa Hadiri Penilaian Akreditasi Puskesmas Pandere

 


Sigi-Tribrata/Polsekbiromarunews - Pada Jumat Pagi (1/12/23) Kasubsektor Gumbasa, Ipda Johanes e Lumentut mewakili Kapolsek Biromaru, menghadiri acara penilaian Akreditas Puskesmas Pandere. kegiatan penilaian berlangsung di aulah puskesmas Pandere, Kecamatan Gumbasa, Kabupaten Sigi.


Hadir dalam acara tersebut, Tim surveyor reakreditasi. Dr. Hery dn Dr. Abd. Rasyid, Kadis kesehatan Dr. Sofyan Malili, Kabid Umkm Dr Adheleide Krisnawati.B., Camat gumbasa bpk. M Tawar. Spd., Kapus pandere Dr. Ruth Silitonga, Kasubsektor Gumbasa, Ipda Johanis.e . Lumentut, Ketua TP.PKK kec gumbasa, serta segenap tamu undangan yang hadir

Kehadiran Kasubsektor tersebut menunjukkan dukungan dan perhatian yang tinggi terhadap upaya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah tersebut.

Kasubsektor Gumbasa  mengatakan, pihaknya menghadiri kegiatan penilaian akreditasi tersebut, salah satunya untuk memberikan dukungan kepada UPT Puskesmas Pandere dalam rangka penilaian re-akreditasi.

Penilaian akreditasi sangat penting dilakukan untuk meningkatkan mutu pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat,” ungkap Kasubsektor Gumbasa.

Selain itu, Kasubsektor Gumbasa  juga mengajak seluruh pihak terkait untuk terus bekerja sama dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah Kerja Puskesmas pandere. Ia juga menambahkan, pentingnya sinergi antara TNI-polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan aman.[red]
Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1