Polres Sigi Kerahkan 83 Personel Amankan Kampanye Rapat Umum Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sigi di Padende, Marawola.




Sigi. - Kepolisian Resor Sigi mengerahkan 83 personel Satgas Ops Mantap Praja Tinombala 2024  untuk mengamankan penyelenggaraan kampanye rapat umum salah satu Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sigi pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Sigi, bertempat di Lapangan Manunggal Desa Padende, Kecamatan Marawola, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Jumat (22/11/2024).


Personel dibagi tiga ring pengamanan, yakni di areal panggung kampanye, lapangan areal peserta massa kampanye, dan jalan raya termasuk tim Pamwal kendaraan Paslon.


Wakapolres Sigi Kompol Sulardi, S.H., M.H. yang memimpin apel kesiapan pengamanan kembali menekankan netralitas Polri, serta melaksanakan pengamanan dengan profesional dan bertindak sesuai prosedur dan humanis.


"Kepada seluruh personel pengamanan agar tetap konsisten, tetap jaga netralitas, fokus kita pada harkamtibmas," ujar Kompol Sulardi.


"Pimpinan kita selalu menekankan netralitas, hal ini menjadi pegangan kita dalam bertugas mengamankan  Pilkada 2024,"


"Laksanakan tugas secara profesional, humanis, dan hindari tindakan arogan," tekan Wakapolres.


Selain di Padende, kegiatan kampanye Pilkada Tahun 2024 pada Jumat (22/11/2024), juga digelar di tempat-tempat lain di wilayah Kabupaten Sigi, dengan pengamanan dari tim-tim UKL Polres Sigi dan Subsatgas Pamwil Polsek jajaran dari Satgas Ops Mantap Praja Tinombala 2024.

Lebih baru Lebih lama
Post ADS 1
Post ADS 1